Tips Membedakan Powerbank Xiaomi Asli Dan Palsu

Tips Membedakan Powerbank Xiaomi Asli Dan Palsu

Powerbank Xiaomi merupakan salah satu powerbank yang banyak di cari masyarakat. Apalagi seiring banyaknya pengguna smartphone yang membutuhkan powerbnank untuk mengisi ulang baterai dikala darurat tentu sangat mempengaruhi produktivitas powerbank ini.


Banyaknya masyarakat yang melakukan kegiatan di dunia maya menjadikan smartphone yang di gunakan menjadi boros baterai. Tentunya hadirnya powerbank Xiaomi ini memberikan jalan keluar bagi para pengguna smartphone yang sering melakukan aktivitas di luar ruangan.


Adapun kelebihan yang dimiliki oleh powerbank Xiaomi ini adalah sebagai berikut.


1. Mudah di bawa kemana-mana

Karena bentuknya yang kecil dan ringgan ini yang menjadikan powerbank ini banyak diminati oleh orang-orang. Kebanyakan orang-orang saat ini cenderung lebih suka membawa powerbank dibandingkan dengan membawa charger.


Powerbank Xiaomi ini juga sangat cocok untuk Anda yang suka pergi traveling atau melakukan aktivitas di luar ruangan karena powerbank ini dapat digunakan lebih dari satu kali.


2. Harga murah namun berkualitas

Anda tak perlu khawatir saat membeli powerbank Xiaomi karena powerbank ini merupakan powerbank yang memiliki harga yang murah namun memiliki kualitas yang tidak murahan.


3. Kapasitas yang besar

Kapasitas yang dimiliki powerbank Xiaomi ini juga besar. Namun kapasitas ini tidaklah menipu. Karena ada powerbank yang berkapasitas besar namun kadang digunakan sekali saja sudah habis inilah salah satu powerbank kapasitas besar namun menipu.


4. Dilengkapi USB smart control

Menggunakan USB smart control dengan di lengkapi dengan sembilan lapisan perlindungan chipset kelas dunia. Dengan USB ini pastinya kualitas yang diberikan powerbank Xiaomi ini sudah dijamin bagus.


5. Dapat di gunakan untuk smartphone apapun

Bagi Anda yang memiliki smartphone dengan merek selain Xiaomi Anda tidak perlu khawatir lagi karena Anda bisa menggunakan powerbank ini juga.


6. Mempunyai dua port smart control


7. Bisa di gunakan untuk mengisi baterai dua smartphone sekaligus.

Jika Anda dan teman Anda mengalami kehabisan baterai secara bersamaan Anda bisa menggunakan powerbank ini karena powerbank ini dapat digunakan untuk mengisi dua baterai smartphone.


8. Menggunakan sel baterai Li-ion asli LG dan panasonic yang sudah di jamin berkualitas.


9. Memiliki desain elegan, ramping dan mudah di genggam.

Inilah yang menarik dari poerbank Xiaomi ini, dengan desain yang elegan serta ramping membuat powerbank ini banyak diminati karena powerbank ini mudah untuk dibawa kemana-mana.


10. Rangka di buat dari bahan metal yang di jamin anti gores

Dengan bahan yang di gunakan oleh powerbank Xiaomi ini tentunya menambah kualitas yang diberikan powerbank ini. Pasalnya Anda tak perlu khawatir lagi powerbank Anda akan cepat lecet dan rusak. Karena powerbank ini di buat dari bahan yang kuat dan tidak mudah tergores.


Karena keunggulan yang diberikan oleh powerbank Xiaomi ini menjadikan powerbank ini merupakan powerbank terbaik yang pernah ada di dunia. Karena kualitas yang diberikan powerbank Xiaomi ini menjadikan powerbank ini sebagai powerbank yang menjadi incaran banyak orang.


Selain itu karena banyak yang mencari maka ada saja orang yang berniat jahat untuk memalsukan powerbank Xiaomi ini. Sekilas tampilan yang diberikan powerbank Xiaomi asli dengan powerbank Xiaomi palsu hampir sama untuk itu Anda perlu hati-hati saat memilih powerbank Xiaomi ini.


Powerbank Xiaomi Asli Dan Palsu

Jika Anda berniat untuk membeli powerbank Xiaomi maka yang harus Anda lakukan adalah untuk lebih teliti lagi saat memilih powerbank Xiaomi agar Anda tidak tertipu. Kenali ciri-ciri powerbank Xiaomi yang palsu agar Anda tidak tertipu dengan powerbank Xiaomi yang asli tapi palsu.


Karena dunia begitu kejam dan banyaknya oknum yang tak bertanggung jawab yang mencari keuntungan dengan jalan yang tidak benar, maka yang harus Anda lakukan sebelum memilih powerbank Xiaomi adalah sebagai berikut.


1. Powerbank Xiaomi yang asli selalu di bungkus dengan kertas yang sulit untuk di buka sedangkan powerbank yang palsu di bungkus dengan kertas yang sangat mudah di robek sepeti kertas yang lainnya.


2. Pada powerbank yang asli produk di kemas dengan menggunakan kotak yang transparan seperti air, sejenis dengan bahan akrilic. Sedangkan powerbank Xiaomi palsu tidak.


3. Di dalam kemasan produk hanya terdapat powerbank dan satu kabel USB tanpa charger. Jika Anda menemukan isi lebih dari powerbank dan kabel USB bisa jadi powerbank yang Anda beli adalah powerbank palsu.


4. Warna casing powerbank Xiaomi akan lebih mate atau lebih doff sedangkan warna casing powerbank yang palsu lebih tajam atau lebih mengkilat.


5. Pada bagian bawah powerbank terdapat tulisan, rabalah tulisan tersebut jika warna tulisan samar-samar dan ketika diraba ada timbul berarti powerbank ini asli. Namun jika tulisan jelas serta saat di raba tidak timbul maka powerbank ini palsu.


6. Perhatikan pula pada bagian LED indikator. Pada powerbank yang asli saat di nyalakan LED tombol USBnya akan terlihat lebih kecil namun sebaiknya pada powerbank yang palsu lubang USBnya akan tampak biasa saja.


7. Pada port atau lubang USB terdapat logo mi yang berwarna putih. Namun pada powerbank yang palsu biasanya berwarna lain bisa berwarna hitam atau warna lainnya.


8. Untuk powerbank Xiaomi asli pada kabel USB tidak ada logo mi. Jika Anda menemukan powerbank yang kabel USBnya terdapat logo mi maka kemungkinan itu adalah powerbank palsu.


9. Ada hal yang lebih ekstrim lagi untuk memastikan bahwa powerbank yang Anda miliki asli atau palsu. Jika dilingkar baterai yang digunakan pada powerbak asli menggunakan baterai LG namun jika bukan LG maka kemungkinan powerbank Anda palsu.


10. Periksalah keaslian powerbank Xiaomi Anda dengan mengeceknya di internet Anda bisa mencari tahu ciri-ciri fisik powerbank palsu pada internet.


11. Jika Anda masih penasaran pada kertas pembungkus paling luar perhatikan dan temukan kolom yang di tandai dengan warna merah lalu gosoklah logo tersebut dengan menggunakan koin atau sejenisnya yang penting berbahan logam. Jika powerbank asli seharusnya ada 20 digit kode verifikasi namun jika palsu kemungkinan tidak akan di temukan kode verifikasi di dalamnya. Kemudian cek kode tersebut di www.mi.com/verify jika powerbank Anda asli maka akan muncul pemberitahuan "the product you are checking is Mi powerbank".


Karena kualitas yang di berikan powerbank Xiaomi ini begitu baik, serta banyaknya orang yang menggunakan powerbank ini maka sering kali di salah gunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Untuk itu sebelum memutuskan untuk membeli powerbank ini pastikan Anda mengecek powerbak ini agar Anda tidak tertipu.


Kenali ciri-ciri powerbank Xiaomi palsu di atas agar Anda mendapatkan powerbak yang asli. Karena produk yang asli dari powerbank Xiaomi ini merupakan powerbank yang terbaik di dunia. Selain itu harga powerbank ini cukup ekonomis.


Dengan desain yang elegan serta mudah digenggam serta dapat di gunakan untuk mengisi baterai sekaligus dua smartphone maka banyak orang yang mencari dan menggunakan powerbank ini.

0 Comments

Posting Komentar

Ayo berkomentar sesuai dengan topik pembahasan.