Ponsel Pintar atau Smartphone di Indonesia sudah semakin marak hadir dengan berbagai macam produk dan keunggulannya yang menambah persaingan pasar Smartphone Indonesia. Dengan banyaknya pengguna smartphone itu membuktikan bahwa smartphone merupakan perangkat yang diperlukan untuk mempermudah pekerjaan seseorang.
Salah satu Vendor perangkat asal Tiongkok yaitu ASUS, tidak tertinggal dalam kecanggihan dan keunggulan yang dimiliki produknya seperti menghadirkan produk barunya Zenfone 2. Sebelumnya ASUS memproduksi berbagai perangkat seperti Notebook, PC, motherboard dan lainnya. Namun kini ikut meramaikan pasar Smartphone yang berhasil memuncaki industri ponsel pintar di Indonesia dengan produknya yang dikenal dengan nama Zenfone.
Pada Awal 2014, Zenfone menjadi produk unggulan banyak orang dan sempat menjadi smartphone yang fenomenal dengan spesifikasi yang tidak diragukan lagi dan dapat diboyong dengan harga yang sangat terjangkau jika dibandingkan dengan produk kompetitornya.
Dengan kesuksesan tersebut, pada 2015 ASUS merilis kembali produk smartphone baru dengan nama Zenfone 2. Produk ini tidak kalah menarik, dengan spesifikasi kelas atas dan harga terjangkau membuat produk ini mengulangi kembali kesuksesan tersebut dengan mengungguli produk-produk lainnya.
ASUS Zenfone 2 ZE550ML, Smartphone Android dengan Performa Setara Notebook
Produk baru dari ASUS ini sempat membuat gebrakan dunia smartphone dengan prosesornya yang setara dengan Notebook namun dapat dikantongi dengan harga yang terjangkau. Lalu seperti apa fitur dan keunggulan yang dimilikinya? berikut ulasannya.
Kemasan dan Kelengkapan
Sebelum kita membahas fitur pada smartphonenya, terlebih dulu membahas mengenai kemasan dan kelengkapan. Pada kemasan atau Boks yang digunakan Zenfone 2 ini memiliki kesan yang simple dan elegan dengan balutan warna merah dan putih yang sesuai dengan warna smarphone tersebut.
Kotak boks dibalut dengan plastic wrap bening, didalamnya pengguna dapat melihat spesifikasi produk yang sudah tersedia dan siapa distributor yang bertanggung jawab untuk mengimport produk tersebut.
Pada sisi kanan boks, dapat dilihat fitur kunci yang menjadi highlight dari Zenfone 2 sepertikonektivitas 4G , layar HD , Bluetooth 4.0 dan kamera . Ada 3 distributor resmi Zenfone di Indonesia yaitu Erajaya Swasembada (TAM), Synnex Metrodata dan Datascrip. Diluar itu, berarti distributor Zenfone yang bersangkutan tidak resmi.
Di dalam kemasan, ASUS menyediakankartu garansi , buku panduan , adapter , kabel USB dan lembar informasi cara melepas casing zenfone .
ASUS Zenfone 2 menggunakan adaptor dengan output 5V sebesar 2 ampere untuk melakukan charging. Kabelnya memiliki dua fungsi, selain berguna untuk kabel charger, dapat juga dipakai sebagai mentransmisi data dengan menghubungkan Zenfone 2 ke Notebook atau PC. Jika disambungkan ke PC, pengguna dapat mentransfer foto atau file lainnya dari dan ke Zenfone 2, menjalankan fitur PC Link atau melakukan charging melalui port USB.
Pada ASUS Zenfone 2 ini telah disemati dengan sistem operasi Android 5.0 Lollipop. Pada saat tombol power di bagian atas smartphone ditekan, kemudian akan muncul logo ASUS powered by Android serta logo Intel (prosesor yang memperkuat ASUS Zenfone 2).
ASUS Zenfone 2 ZE550ML menggunakan prosesor Quad Core Intel Atom Z3560 dengan kecepatan hingga 1,8GHz. Berbeda dengan sebelumnya yang menggunakan prosesor 2 core 2 thread, prosesor pada produk Zenfone 2 yang beredar di Indonesia menggunakan prosesor Quad Core yang menawarkan kinerja lebih baik.
Kotak boks dibalut dengan plastic wrap bening, didalamnya pengguna dapat melihat spesifikasi produk yang sudah tersedia dan siapa distributor yang bertanggung jawab untuk mengimport produk tersebut.
Pada sisi kanan boks, dapat dilihat fitur kunci yang menjadi highlight dari Zenfone 2 seperti
Di dalam kemasan, ASUS menyediakan
ASUS Zenfone 2 menggunakan adaptor dengan output 5V sebesar 2 ampere untuk melakukan charging. Kabelnya memiliki dua fungsi, selain berguna untuk kabel charger, dapat juga dipakai sebagai mentransmisi data dengan menghubungkan Zenfone 2 ke Notebook atau PC. Jika disambungkan ke PC, pengguna dapat mentransfer foto atau file lainnya dari dan ke Zenfone 2, menjalankan fitur PC Link atau melakukan charging melalui port USB.
Pada ASUS Zenfone 2 ini telah disemati dengan sistem operasi Android 5.0 Lollipop. Pada saat tombol power di bagian atas smartphone ditekan, kemudian akan muncul logo ASUS powered by Android serta logo Intel (prosesor yang memperkuat ASUS Zenfone 2).
ASUS Zenfone 2 ZE550ML menggunakan prosesor Quad Core Intel Atom Z3560 dengan kecepatan hingga 1,8GHz. Berbeda dengan sebelumnya yang menggunakan prosesor 2 core 2 thread, prosesor pada produk Zenfone 2 yang beredar di Indonesia menggunakan prosesor Quad Core yang menawarkan kinerja lebih baik.
Desain Premium Kini Lebih Elegan
Zenfone merupakan produk smartphone yang mempunyai kinerja tinggi serta desain premium namun memiliki harga dipasaran yang terjangkau. Hadirnya Zenfone 2 membuat ASUS Lebih meningkatkan performa dan Desain yang menggambarkan keseimbangan antara keindahan dan kekuatan.
Berikut beberapa fitur unggulan yang tersedia di dalam perangkat kerasnya.
Berikut beberapa fitur unggulan yang tersedia di dalam perangkat kerasnya.
- Kamera
Kini hadir dengan kamera depan yang mempunyai resolusi 5MP wide view untuk meningkatkan kualitas hasil foto selfie penggunannya. Sedangkan kamera belakang menggunakan 13MP dengan nilai aperture f/2.0 dengan 5 elemen lensa sehingga mampu menghasilkan foto dengan kualitas tinggi serta Adanya dua LED Flash pada bagian atas kamera belakang.
- Speaker
Loud Speaker utama berada diposisi belakang bawah smartphone, walaupun output suara dari loudspeaker dengan suara kencang namun tidak pecah karena didukung oleh teknologi audio SonicMaster . Chamber atau ruang Resonasi suara pada Zenfone 2 kini 25% lebih besar dibanding sebelumnya dan diafra gma speaker juga sudah lebih baik karena dibuat dengan 3 magnet construction dan voice coil berbahan logam.
- Tombol Softkey
Selain itu terdapat
- Layar
Pada Zenfone 2 ini memiliki layar resolusi HD 1280x720 piksel dengan teknologi IPS sehingga mampu menyediakan sudut pandang sangat luas hingga 178 derajat .
Jika dibandingkan dengan smartphone premium lain yang memiliki 5 lapisan pada display, teknologi Truvivid display pada Zenfone 2 hanya menggunakan 4 lapisan yaitu modul LCD, OCA (optical clear adhesive), Sensor dan Cover Glass. Kelebihannya adalah level transparansi layar menjadi lebih tinggi yaitu mencapai 94 persen dan ketebalan komponen display bisa direduksi.
LCD disini memiliki tingkat kecerahan hingga 400nits, sehingga akan terlihat jelas layar pada saat berada diluar ruangan serta lapisan Optical Clear Adhesive membuat kejelasan layar hingga 99%.
Sensor pada Zenfone 2 memiliki respon waktu sangat secapt yaituhanya 60milidetik setelah mendapatkan respon sentuhan, berbeda dengan rata-rata smartphone lainnya yang memiliki waktu respon antara 80-100 milidetik. Selain itu, fitur lainnya pada sensor yaitu adanya dukungan fitur Glove Mode, sehingga membuat layar menjadi sangat sensitif bahkan saat pengguna menggunakan sarung tangan dengan dilapisi oleh Corning Gorilla Glass 3 untuk meningkatkan daya tahan pada goresan atau benturan ringan.
Layarnya mempunyai 72% NTSC, itu berarti pengguna bisa melihat lebih banyak varian warna pada layar. Sehingga foto dan video akan tampak lebih indah dan nyata dibanding smartphone pada umumnya. Dilengkapi dengan cover glass anti-fingerprint setebal 20 nanometer dan adanya teknologi LTPS (Low Temperature Poly-Silicon).
Jika dibandingkan dengan smartphone premium lain yang memiliki 5 lapisan pada display, teknologi Truvivid display pada Zenfone 2 hanya menggunakan 4 lapisan yaitu modul LCD, OCA (optical clear adhesive), Sensor dan Cover Glass. Kelebihannya adalah level transparansi layar menjadi lebih tinggi yaitu mencapai 94 persen dan ketebalan komponen display bisa direduksi.
LCD disini memiliki tingkat kecerahan hingga 400nits, sehingga akan terlihat jelas layar pada saat berada diluar ruangan serta lapisan Optical Clear Adhesive membuat kejelasan layar hingga 99%.
Sensor pada Zenfone 2 memiliki respon waktu sangat secapt yaitu
Layarnya mempunyai 72% NTSC, itu berarti pengguna bisa melihat lebih banyak varian warna pada layar. Sehingga foto dan video akan tampak lebih indah dan nyata dibanding smartphone pada umumnya. Dilengkapi dengan cover glass anti-fingerprint setebal 20 nanometer dan adanya teknologi LTPS (Low Temperature Poly-Silicon).
- Slot Memori
Zenfone 2 memiliki slot microSD yang mampu menyimpan data hingga kapasitas 64GB.
- Kartu SIM / SIM Card
Dengan kondisi baterai yang tidak bisa dilepas, pengguna dapat memasang atau melepas kartu SIM 1, SIM 2, dan microSD di slot tanpa terhalang oleh baterai. Dan dukungan konektivitas data 4G LTE di slot SIM 1 yang tersedia, dan SIM 2 hanya dapat digunakan untuk telekomunikasi suara ataupun SMS.
Selain itu, adanya didukung oleh teknologi 5 Laser Direct Structuring Antenna, sehingga mampu meningkatkan kualitas sinyal sekaligus menghemat ruang dibandingkan dengan menggunakan antena konvensional. Ada 5 struktur antena yang terpasang dan memiliki fungsi yang berbeda. Diversity Antenna untuk SIM 1, antena 802.11ac WiFi dan Bluetooth 4.0, antena untuk menangkap 5 satelit GPS, antena untuk SIM 2 dan antena utama 2G/3G/4G untuk SIM 1.
Selain itu, adanya didukung oleh teknologi 5 Laser Direct Structuring Antenna, sehingga mampu meningkatkan kualitas sinyal sekaligus menghemat ruang dibandingkan dengan menggunakan antena konvensional. Ada 5 struktur antena yang terpasang dan memiliki fungsi yang berbeda. Diversity Antenna untuk SIM 1, antena 802.11ac WiFi dan Bluetooth 4.0, antena untuk menangkap 5 satelit GPS, antena untuk SIM 2 dan antena utama 2G/3G/4G untuk SIM 1.
Antarmuka/Interface dan Aplikasi
ASUS telah memodifikasi lebih dari 1000 dari standar sistem operasi Android. Pada Zenfone 2 mempunyai antarmuka yang lebih sederhana dan mudah untuk digunakan. Adanya fitur baru seperti ZenMotion, SnapView, ZenUI Instant Updates dan Pengamanan dari TrendMicro Security. Berikut Beberapa modifikasi antarmuka pada Zenfone 2.
- Lock Screen
Pada tampilan Lock Screen, Akan muncul informasi seperti Tanggal, Cuaca, Lokasi, status jaringan GSM serta tiga pintasan aplikasi yang sering digunakan. Dan sudah dimodifikasi lebih lanjut. Untuk Metode membuka kunci bisa dipilih antara Swipe, Pattern, Menggunakan PIN, atau Password.
- Home Screen
Adanya perbaharuan pada icon-icon menjadi lebih segar dibanding ZenUI versi awal. Untuk pengguna yang rutin melakukan update ZenUI dari Google Playstore mungkin akan terbiasa dengan tampilan baru. Pengguna dapat memodifikasi lebih lanjut Widget, Wallpaper, Icon Pack, Scroll Effect, Preferensi dan Setting.
- Icon Packs
Untuk icon packs, pengguna dapat mengubah lebih lanjut tidak hanya Wallpaper. Icon pack bisa ditambah dengan icon pack yang lebih banyak tersedia di Playstore sehingga tampilan Zenfone 2 lebih personal, juga ada 11 efek untuk scroll effect yang bisa dipilih sesuai keinginan pengguna.
- Smart Saving
Fitur ini berfungsi sebagai pengatur performa pengguna untuk menghemat baterai dengan menurunkan kecepatan prosessor cocok untuk yang sedang tidak bermain game atau menonton Video HD . Dengan penyesuaian tersebut, pengguna dapat menghemat baterai atau menambah performa jika sedang bermain game.
- ZenMotion
ZenMotion adalah dukungan terhadap input yang lebih intuitif, di dalam fitur ini pengguna dapat melakukan gerakan tertentu untuk memberikan perintah pada smartphone.
ZenMotion terbagi atas dua kategori, yaitu Motion Gesture dan Touch Gesture.
Pada Motion Gesture, pengguna dapat memilih untuk sesuatu dengan mengguncangkan smartphonenya. Sedangkan Touch Gesture, pengguna bisa menyalakan smartphone yang dalam kondisi idle dengan menyentuh dua kali pada layar. Dari kondisi off, pengguna dapat menulis huruf tertentu dengan jari dan kemudian aplikasi akan terbuka.
- Security
ASUS menyediakan berbagai modus pengaman untuk mengamankan smartphone. Mulai dari pengamanan standar, seperti instalasi dari Sumber yang tidak dipercaya (pemblokiran instalasi aplikasi tak resmi), Lock screen, Screen Pinning, Kids Mode, sampai aplikasi pengaman dari Dr. Safety dari TrendMicro.
Salah satu yang menarik dari fitur ini adalah Kids Mode, disini pengguna dapat mengunci aplikasi sehingga tidak dapat digunakan oleh anak-anak. Pengguna juga dapat memblokir agar smartphonenya tidak dapat menerima panggilan pada saat Kids Mode.
Selain itu, pengguna juga dapat mengunci beberapa aplikasi yang ia inginkan agar tidak bisa dibuka oleh orang lain dengan memasang password dan datanya akan disimpan di account Google.
Konektivitas
ASUS Zenfone 2 merupakan smartphone yang mendukung konektivitas jaringan 4G LTE. Meskipun jaringan 4G LTE itu sendiri belum meluas, namun ASUS Zenfone 2 sudah kompatibel dengan jaringan operator GSM yang mendukung 4G LTE. Berikut screenshot percobaan yang pernah dilakukan menggunakan kartu perdana XL HotRod 4G LTE di Jakarta:
Selain itu, ASUS Zenfone 2 juga memberikan kecepatan ekstra tinggi pada jaringan WiFi melalui teknologi nirkabel 802.11ac. Jika pada smartphone lain kecepatan transmisi data nirkabel WiFi 802.11n hanya kisaran 50-100Mbps, dengan 802.11ac merupakan standar baru teknologi WiFi sehingga data rate bisa mencapai kecepatan 433Mbps.
Fitur
ASUS telah menghadirkan lebih dari 1000 modifikasi dibandingkan dengan sistem Android standar. Dengan penambahan dan peningkatan sejumlah fitur-fitur ZenUI dibandingkan saat perntama kali ZenUI hadir pada Zenfone Generasi Awal. Berikut beberapa fitur unggulan tersebut.
- PC Link
- Remote Link
- Pengatur Aplikasi
Pengguna dapat mengatur software apa yang akan berjalan sejak awal booting sistem operasi Android 5.0 Lollipop yang digunakan, baik itu aplikasi yang di download oleh pengguna atau aplikasi yang sudah tersedia dari pabrik. Fitur ini tidak memerlukan akses Root untuk mengubah opsinya.
- Pengatur Warna, Output Suara dan Power Management
Selain itu, tersedia fitur untuk mengatur warna, outout suara dan power management melalui aplikasi Splendid, Audio Wizard dan Power Saver.
- Built-in Modus Setting
Kamera
Zenfone 2 menggunakan teknologi kamera baru yaitu PixelMaster Camera 2.0. PixelMaster merupakan sistem imaging yang dikembangkan dengan mengkombinasikan antara algoritma khusus, hardware, dan optik sehingga dapat menghasilkan foto yang berkualitas. Selain itu, Zenfone 2 juga dilengkapi dual tone flash untuk menghasilkan warna lebih alami pada hasil gambar.
Kamera depan memiliki resolusi 5MP , mendukung Low Light Mode dan Zero Shutter Lag, Wide-angle Lens yang mencakup hingga 85 derajat sehingga selfie akan lebih optimal. Ada modus baru yang terdapat pada Zenfone 2 yaitu Effect, Time Lapse, Super Resolution dan Manual.
Selain itu adanya modus baru untuk kamera depan yaitu Effect, Selfie Panorama, Low Light, Time Lapse. Modus baru yang paling menarik adalah Selfie Panorama , dimana kamera akan mampu memotret hingga sudut pandang yang luas hingga 140 derajat. Saat kita merekam video, Kamera ASUS Zenfone 2 mampu merekam video berkualitas HD (1280x720p).
Hasil foto dengan Mode Panorama
Hasil foto dengan Mode Panorama
Hasil foto indoor dengan modus Miniature
ASUS Zenfone 2 menyediakan fitur untuk membuat dokumentasi foto melalui aplikasi PhotoCollage, pengguna dapat menambah efek dengan memanfaatkan fitur PhotoEffects dan membuat album dengan template yang sudah disediakan.
Kemudian pengguna dapat membuat film dari koleksi foto-fotonya menggunakan Aplikasi ZenUI MiniMovie, dengan menambah slideshow, judul film serta menambahkan latar belakang musik.
Kinerja dan Performa
ASUS Zenfone 2 ZE550ML memiliki Memori RAM 2GB dengan penyimpanan data 16GB, diperkuat dengan prosesor Quad Core intel 64-bit (Moorefield) Z3560 berkecepatan 1.8GHz. Dilihat dari sisi Grafis, menggunakan chip PowerVR 6430 dengan kecepatan 533MHz yang didukung OpenGL 3.2 yang digunakan pada aplikasi grafis dan game terkini.
Prosessor Intel Z3560 memiliki performa 3 kali lebih tinggi dari sebelumnya dan kecepatan 7 kali lebih pesat pada gaming. Sehingga tidak akan masalah pada saat multitasking.
Berikut perbandingan kinerja prosesor pada ASUS Zenfone 2 dengan smartphone premium lainnya.
Baterai
Baterai yang digunakan pada Zenfone 2 ini yaitu Lithium-Polymer non removable berkapasitas 3000mAh . Itu berarti mempunyai daya yang cukup untuk aktivitas penggunanya, juga dilengkapi fitur ASUS BoostMaster Technology. Sehingga mampu mengisi ulang baterai dari kondisi kosong sampai 60 persen hanya dalam 39 menit.
Selain itu, ASUS Zenfone 2 mempunyai sistem power manajemen yang unik untuk memastikan keamanan baterai. Cara kerjanya yaitu, ia akan melakukan pengisian dengan cepat di awal, sehingga baterai dapat terisi dan pengguna bisa melakukan aktivitas yang mendesak. Setelah baterai mencapai 60 persen, pengisian sistem akan melambat sehingga temperatur bisa turun.
Spesifikasi Lengkap ASUS Zenfone 2 ZE550ML
Screen | - 5.5-inch Super Bright IPS HD 1280x720 with 178� wide view angle, 268ppi, Super Anti-Scratch Corning� Gorilla� Glass 3 with 20nm Oleophobic Anti-Finger Coating - Ultra-Sensitive touch panel with Glove Touch support, 60ms Touch Screen Response Time - Screen-to-body ratio of 72% - ZenMotion support Touch and Motion gesture command (including tap tap to wake up or sleep). |
Prosessor | - Intel� 64-bit (Moorefield) Quad-Core Processor Z3560 (1.8GHz) with PowerVR Series 6-G6430 support OpenGL 3.2, Intel exclusive 3D Tri-Gate Transistor Technology. |
Memory | - 2GB RAM 64-bit Dual Channel LPDDR3. |
Storage | - 16GB + Free 5GB ASUS WebStorage for Lifetime. |
Camera | - 13 MegaPixel Auto-Focus, Large Aperture f/2.0, 5-element Lens, Zero Shutter Lag, PixelMaster Camera for 400% Brighter Photo & Video with Blue Glass IR-filter, Zero Shutter Lag and Dual-Color Real Tone Flash for true-to-life photo (Rear). - 5 MegaPixel Wide-angle (85-degree Field of View), Large Aperture f/2.0, 5-element Lens PixelMaster Camera, with 140-degree Selfie Panorama (Front) - Support Manual Mode (as in DSLR Camera). - Support 52 MegaPixel Super Resolution Mode. |
Network | - GSM / WCDMA Quad-Band for Worldwide Data Roaming (850 / 900 / 1900 / 2100MHz) - 5 Laser Direct Structuring Antennas for Better Signal Reception - LTE Cat4 for download speed up to 150Mbps support. |
Wireless | - 802.11a/b/g/n/ac Dual-band (802.11ac is 5x faster than 802.11n, up to 433Mbps), BT 4.0 with A2DP, Wi-Fi Direct - Super-Fast Wi-Fi Hotspot capability (Tethering). |
Connectivity | - Micro-USB (support OTG), 3.5mm Audio jack - Micro-SD card support up to 64GB. |
Navigation | - Support 5 different Satellite Navigation System - GPS / GNSS / QZSS / SBAS / Beidou (BDS). |
Accessories | - ZenFone2 View Flip Cover Deluxe with access to 7 ZenUI functions � (receive calls, reply messages, flashlight, weather, settings, instant camera, what�s next). |
Operating System | - Latest Android� 5.0 Lollipop. |
SIM Card | - Dual Micro-SIM support Dual Active (DSDA) (Both SIM cards active, still can receive call when talking in another line). |
Dimension | - 152.5 x 77.2 x 3.9 - 10.9mm | 170g. |
Battery | - 3,000mAh Li-Polymer. |
User Interface (UI) | - Brand New ASUS ZenUI 2015 with over 1000+ software enhancements (What�s Next, ZenLink, ZenMotion, Quick Access, ASUS Splendid, Kids Mode, SnapView, One Hand Mode, Trend Micro Security, and many more). |
Sensor | - Accelerometer, Proximity, Ambient-light, Gyroscopic, Digital compass and Hall-effect sensors. |
Audio | - Dual-Microphone with Noise Cancellation for best phone call quality. - ASUS SonicMaster for better sound clarity and deeper bass - FM Receiver (Radio). - MP3, AAC, AAC+, eAAC+, WMA, MIDI, WAV, AC3, FLAC. |
Video | - Playback MPEG-4 up to 1080p. - HD Video recording 1080p at 30fps with video stabilization and one-touch still-capture facility. - DivX, H.264, MPEG4, H.263, Xvid, 3gp. |
Service/Other Apps | - PhotoCollage, PhotoEffects, MiniMovie, Google App, ASUS Sync, MyCloud, File Manager, MyLibrary, SuperNote. - Themes (customize your ZenFone 2 theme from many different templates). - Blackberry Messenger (BBM) and WhatsApp Ready. |
Color | - Osmium Black, Glamour Red, Ceramic White with Premium UV Coating. |
ZenUI Apps / ASUS Support
Pengguna dapat mengetahui lebih lanjut frequently asked questions (FAQ) terkait dengan zenfone yang dimiliki, atau bisa langsung berinteraksi dengan user lainnya diforum tanpa perlu membuka browser dan mencari-cari informasi, cukup dari menu ZenFone dan pastikan terhubung dengan Internet.
Kesimpulan
Dengan hadirnya ASUS Zenfone 2 membuat angin segar bagi pengguna smartphone di Indonesia, karena memiliki desain yang unik, fitur dan performa yang tidak diragukan lagi dengan menyeimbangkan antara keindahan dan kekuatan membuat Zenfone memiliki banyak peminat sampai saat ini. Disamping keindahan dan kekuatan, Zenfone 2 ini mempunyai harga yang tidak akan membuat penggunanya mengorek dompet terlalu dalam .
Desain dan perubahan letak tombol membuat penggunanya merasa lebih nyaman dan mempermudah melakukan aktivitas dengan Menggunakan prosesor Quad Core Intel generasi Moorefield dan RAM yang lega dengan sistem operasi terkini.
Selain itu, banyaknya fitur-fitur baru, modifikasi antarmuka, aplikasi dan kamera dengan penambahan modus Manual Mode membuat ASUS Zenfone 2 menjadi perangkat yang lengkap untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
Desain dan perubahan letak tombol membuat penggunanya merasa lebih nyaman dan mempermudah melakukan aktivitas dengan Menggunakan prosesor Quad Core Intel generasi Moorefield dan RAM yang lega dengan sistem operasi terkini.
Selain itu, banyaknya fitur-fitur baru, modifikasi antarmuka, aplikasi dan kamera dengan penambahan modus Manual Mode membuat ASUS Zenfone 2 menjadi perangkat yang lengkap untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
0 Comments
Posting Komentar
Ayo berkomentar sesuai dengan topik pembahasan.