Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhH3O9DAxd9hIq3TCiIKa2W8Muk4yNrABu_5WzRDD97jsAXOdEc439gWWUfcZBk-UmhCOyGHJme_GEKKsEyJIJqSiz8iU22Tzry3qF5MfGQmtY4TY14JMfcl1uguLCwh_u3U0XBAnwCHDM/s1600/Inilah+Beberapa+Update+Resmi+Clash+of+Clans+Town+Hall+11.jpg
LEVATRA.com - Beberapa jam yang lalu Super Cell sebagai developer game Terlaris di Google Play Store yaitu Clash of Clans (COC) telah resmi meluncurkan Town Hall 11 yang bertujuan untuk menyegarkan Para pemainnya. Dengan dirilisnya Town Hall 11 merupakan salah satu update terbesar Clash of Clans yang pernah ada, karena selain bangunan Town Hall yang baru ada juga beberapa bangunan, peraturan, hero dan juga level beberapa pasukan.
Hal yang segar jika sudah dirilisnya Town Hall 11 karena ini cukup ditunggu-tunggu terutama pemain yang sudah mencapai Town Hall 10 maksimal dengan pasukan dan bangunannya mencapai level mentok.

Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11

1. Town Hall Hancur tidak Mendapat Shield
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Jika kalian yang memasang strategi Farming base dan suka menaruh town hall diluar dinding pertahanan, maka itu hal yang sia-sia. Jika kalian menaruh town hall diluar dinding pertahanan dan lawan hanya menghancurkan town hall saja maka base kalian tidak akan mendapatkan shield, karena untuk mendapatkan shield butuh minimal 30% kehancuran pada base kita.

2. Loot Lebih Besar dengan Bonus Trophy
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Town Hall merupakan bangunan utama yang harus dijaga dan dilindungi dari serangan, itu makin berlaku pada update kali ini. Fungsi Town Hall bukan lagi sebagai bangunan utama dan kini memiliki fungsi untuk menyimpan loot sekitar 100.000 gold dan elixir.

Jika kalian suka mencuri loot lawan, maka ini kabar gembira buat kamu. Karena selain mendapatkan bonus lebih banyak, juga mendapatkan bonus trophy sesuai jenis liga.

3. Bisa Donasi Dark Spell
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Selain mendonasikan pasukan kepada anggota clan yang lain, kini kamu bisa juga mendonasikan Spell dari Dark Spell Factory yang hanya berkapasitas 1 spell. Tentu ini dapat membantu kalian dalam clan war. Beberapa spell yang bisa di donasikan yaitu Poison Spell, Earthquake Spell, Haste Spell.

4. Defense dan Hero Baru Town Hall 11
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Jika update town hall pasti ada update defense juga, pada town hall 11 ini banyak defense tambahan bahkan baru. Beberapa defense tambahan yaitu Archer Tower, Wizard Tower, Cannon, X-Bow. Defense baru yaitu Eagle Artillery dan Hero baru yaitu Grand Garden.

5. Perlindungan baru Village Guard
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Selain ada Shield untuk melindungi base kita dari serangan musuh, kini ada pertahanan baru yaitu Village Guard yang fungsinya hampir sama dengan Shield.
Personal Break adalah peraturan yang menghentikan permainan untuk beberapa waktu dan dilakukan oleh Supercell untuk pemain tertentu yang bermain lebih dari 6 jam, namun kini peraturan hanya tidak lebih dari 3 jam.

Agar berbeda dengan Shield yang mempunyai lebih panjang waktu perlindungan, Village guard hanya memiliki tidak lebih dari 3 jam. Berikut sedikit penjelasan dari Village guard :
  • Ketika Village Guard Aktif, base kamu akan terlihat aktif walaupun sedang tidak dimainkan.
  • Saat Village Guard Aktif, kamu bisa menyerang base lain tanpa harus takut kehilangan Village Guard.
  • Pemain akan mendapatkan Village Guard secara otomatis saat shield habis dan lamanya tergantung liga saat itu.
  • Village Guard bisa dibeli di shop.
  • Saat membeli 2 jam Village Guard, secara otomatis waktu Personal Break akan bertambah.
  • Jika kamu memiliki Village Guard dan membeli Shield di Shop, secara otomatis Village Guard akan hilang.

6. Pasukan dengan Level baru
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Selain level pertahanan yang baru, kini beberapa pasukan juga hadir dengan level baru yang pastinya memperkuat serangan dan pertahanan base. Beberapa pasukan dengan level baru yaitu Witch level 3 dengan 10 skeleton lebih kuat, Minnion level 7, dan beberapa pasukan lainnya.

7. Base lebih lebar dengan dimensi 44x44 dan Waktu Serang tambah 30 Detik
Inilah Beberapa Update Resmi Clash of Clans Town Hall 11
Dulu base hanya berdimensikan hanya 40x40 dan itu dapat dibilang sempit dengan town hall 10 apalagi kini telah hadir town hall 11 yang menambah defense. Selain itu kita dapat tambahan waktu selama 30 detik dalam penyerangan base.

8. Masih banyak update lainnya..

Itulah beberapa update terbaru dari hadirnya Town Hall 11, dengan diluncurkannya town hall 11 ini menjadi penyejuk bagi pemain yang sudah mulai bosan dengan town hall 10 yang sudah tidak dapat diupgrade lagi dan tidak ada tantangan lebih.
Sebenarnya masih banyak update terbaru dari town hall 11 ini, namun kali ini hanya dapat dibagikan sebagian besar. Bagikan Artikel ini kepada temanmu agar mereka tahu update clash of clans terbaru.

Bagaimana pendapat kalian dengan update terbaru ini ?

0 Comments

Posting Komentar

Ayo berkomentar sesuai dengan topik pembahasan.